
Sumedang, 13 Januari 2025 – UPTD Sertifikasi Perbenihan Tanaman Hutan di bawah Dinas Kehutanan Jawa Barat menerima kunjungan akademik dari 30 mahasiswa dan dosen Universitas Winaya Mukti. Kegiatan ini bertujuan memperluas wawasan para mahasiswa tentang peralatan laboratorium yang digunakan dalam pengujian dan sertifikasi mutu benih tanaman hutan untuk Rehabilitasi lahan dan hutan serta konservasi daya genetik di Jawa Barat.
Kepala UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan, Dr. Ir. Dede Mahmiludin, M.Si, menyambut rombongan dengan hangat dan memberikan paparan mengenai peran penting UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan dalam RHL dan Konservasi Daya Genetik melalui penyediaan benih dan bibit yang berkualitas. "Alat-alat Laboratorium modern yang tersedia di UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan digunakan untuk memastikan mutu benih sebelum di distribusikan ke berbagai wilayah,". ujar Kepala UPTD SPTH Dr. Ir. Dede Mahmiludin. M.Si, (13/1/2025).
Ir. Yana Sudaryana selaku Tenaga Ahli Laboratorium memperkenalkan beberapa peralatan utama yang digunakan dalam proses pengujian mutu benih, seperti Inkubator suhu terkendali, yang berfungsi mensimulasikan kondisi lingkungan untuk pengujian daya kecambah benih. Moisture meter, alat yang digunakan untuk mengukur kadar air benih guna memastikan masa simpan optimal. Mikroskop stereo, yang membantu menganalisis kondisi fisik serta mendeteksi keberadaan mikroorganisme pada benih.
Selain itu, mahasiswa turut menyaksikan langsung proses pengujian kemurnian dan pengujian mutu benih lainnya. Dr. Ir. Dede Mahmiludin, M.Si, menegaskan bahwa setiap tahap pengujian tersebut sangat penting untuk menghasilkan benih dengan daya tumbuh tinggi, yang menjadi komponen krusial dalam mendukung program rehabilitas hutan dan lahan.
Di Akhir kegiatan Dede Mahmiludin berharap kunjungan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman praktik kepada mahasiswa tentang pentingnya pengujian dan sertifikasi benih dalam pengelolaan sumber hutan secara berkelanjutan. Universitas Winaya Mukti menyampaikan apresiasi atas sambutan dan kesempatan belajar langsung di UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan, yang dapat memperkaya wawasan akademik serta mendukung pembelajaran berbasis praktik di bidang kehutanan.
Untuk Informasi lebih lanjut, silahkan hubungi:
UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Barat
Jl. Raya Jatinangor KM 20, Sayang Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang
Telp: +6282115871518
Email: humas.uptdspth@gmail.com
Editor: Humas UPTD Sertifikasi dan Perbenihan Tanaman Hutan
Penulis: Anisa Sapitri